Materi Fisika, Rumus, dan Contoh Soal

Rumus Fahrenheit (F) ke Celcius (C) dan Cara Menggunakannya

Suhu skala Fahrenheit (F) ke Celcius (C) dirumuskan T 0C = 5/9 (T 0F - 320), di mana (T 0C) adalah suhu dalam celcius dan (T 0F) adalah suhu dalam fahrenheit

rumus fahrenheit ke celcius

Apa kabar adik-adik? Semoga kalian selalu dalam keadaan sehat. Materi fisika kita kali ini akan membahas tentang konversi suhu, yaitu mengubah satuan suhu dari skala Fahrenheit (0F) ke skala Celcius (0C).

Pernah tidak kalian mendapatkan soal tentang suhu, di mana yang diketahui adalah suhu dalam satuan derajat Fahrenheit, sedangkan yang akan dicari adalah suhu dalam satuan derajat Celcius? 

Sebenarnya, maksud dari soal itu adalah kita akan mengubah skala suhu derajat Fahrenheit ke skala suhu derajat Celcius.

Untuk tujuan tersebut, kita memerlukan sebuah rumus konversi dari Fahrenheit ke Celcius. Nah, rumus inilah yang akan kakak berikan penjelasannya pada kesempatan kali ini.

Baiklah, kita mulai saja pembahasannya...

Skala Suhu Fahrenheit (0F)

Derajat Fahrenheit (0F) adalah nama salah satu skala atau satuan yang digunakan dalam pengukuran suhu. 
 
Skala ini ditemukan oleh seorang fisikawan Jerman kelahiran Polandia bernama Gabriel Daniel Fahrenheit pada tahun 1709 dan bisa disebut sebagai skala yang paling pertama digunakan.

Skala tersebut ia gunakan pada 2 jenis termometer temuannya, yaitu termometer alkohol (1709) dan termometer air raksa (1714).

Termometer Fahrenheit menggunakan skala 320 untuk titik beku/lebur (titik tetap/patokan bawah) dan 2120 untuk titik didih (titik tetap/patokan atas). 

Jadi, bisa dikatakan bahwa skala Fahrenheit memiliki rentang : 212 - 32 = 180 skala. 
termometer skala derajat fahrenheit

Bagi kita di Indonesia, mungkin kurang familiar dengan skala suhu derajat Fahrenheit, sebab kita lebih sering menggunakan skala suhu lainnya, yakni derajat Celcius (0C).

Skala Fahrenheit sendiri populer digunakan di negara Inggris, Amerika Serikat, Kanada, Afrika Selatan, Australia, dan Selandia Baru.

Skala Suhu Celcius (0C)

Skala suhu selanjutnya adalah Celcius. Derajat Celcius (0C) adalah skala suhu yang ditemukan oleh Fisikawan Swedia bernama Anders Celcius pada tahun 1742. 

Skala penemuannya ini ia publikasikan di dalam karyanya yang berjudul "The Origin of the Celcius Temperature Scale".

Sama dengan skala Fahrenheit, skala Celcius juga ditetapkan berdasarkan titik lebur es dan titik didih air pada tekanan 1 atmosfer (atm).

Perbedaannya dengan skala Fahrenheit adalah nilai atau angka yang menjadi acuan pada titik lebur dan titik didihnya.

Pada skala Celcius, menggunakan skala 00 untuk titik beku/lebur (titik tetap/patokan bawah) dan 1000 untuk titik didih (titik tetap/patokan atas).

Jadi, bisa dikatakan bahwa skala Celcius memiliki rentang skala: 100 - 0 = 100 skala.
skala suhu celcius
 
Skala Celcius merupakan skala pengukuran suhu yang lazim digunakan di Indonesia.

Rumus Konversi Fahrenheit (0F) ke Celcius (0C)

rumus fahrenheit ke celcius

Gambar di atas menunjukkan nilai-nilai kesetaraan antara skala Fahrenheit dan skala Celcius. Misalnya, 32 0F setara dengan 0 0C dan 212 0F setara dengan 100 0C, begitupun dengan nilai-nilai lainnya.

Terdapat sebuah rumus yang bisa kita gunakan untuk mencari nilai kesetaraan antara skala Fahrenheit dan skala Celcius.

Rumus ini lazim disebut dengan rumus konversi Fahrenheit ke Celcius. Rumusnya dituliskan dengan persamaan matematis:

T 0C = 5/9 (T 0F - 320)
 
Keterangan:
  • T 0C = Suhu dalam skala Celcius (0C)
  • T 0F = Suhu dalam skala Fahrenheit (0F)

Cara Mengubah Suhu Fahrenheit ke Celcius

Sekarang, mari kita praktikkan rumus di atas untuk mengubah suhu dalam Fahrenheit ke suhu dalam Celcius.

Misalnya, terdapat suhu sebesar 86 0F, berapakah kira-kira suhu ini jika dinyatakan dalam Celcius? Caranya sangat mudah, masukkan nilai 86 untuk mengganti variabel T 0F pada rumus.
 
T 0C = 5/9 (T 0F - 320)
         = 5/9 (860 - 320)
         = 5/9 . 540       
         = 30 0C
 
Jadi, 86 0F sama dengan 30 0C.
 
Lantas, pada suhu berapakah termometer Fahrenheit dan Celcius menunjukkan angka yang sama? Berikut ini penjelasan dan cara mencarinya:
 
Perbandingan antara skala Fahrenheit dan Celcius adalah 180 : 100 = 9 : 5. Jika skala Fahrenheit dan Celcius menunjukkan angka yang sama, maka F = C, di mana F = 9n + 32 dan C = 5n. Sehingga:

F = C
9n + 32 = 5n
9n - 5n = -32
4n = -32
n = -32/4 = -8

Termometer Fahrenheit akan menunjukkan angka:
 
F = 9n + 32
   = 9(-8) + 32
   = -72 + 32
   = -40

Dan, termometer Celcius akan menunjukkan angka:

C = 5n
    = 5(-8)
    = -40

Jadi, terbukti bahwa termometer Fahrenheit dan Celcius menunjukkan angka yang sama pada suhu -400

Contoh Soal Fahrenheit ke Celcius

Berikut ini adalah beberapa contoh soal tentang Fahrenheit ke Celcius:

1. 50 derajat Fahrenheit berapa Celcius?

Jawab:

Diketahui:
  • T 0F = 50

Ditanyakan:

  • T 0C...?

Penyelesaian:

T 0C = 5/9 (T 0F - 320)
         = 5/9 (500 - 320)
         = 5/9 . 180       
         = 10 0C
 
Jadi, 50 derajat Fahrenheit sama dengan 10 derajat Celcius.

2. 131 derajat Fahrenheit sama dengan berapa Celcius? 

Jawab:

Diketahui:
  • T 0F = 131

Ditanyakan:

  • T 0C...?

Penyelesaian:

T 0C = 5/9 (T 0F - 320)
         = 5/9 (1310 - 320)
         = 5/9 . 990       
         = 55 0C
 
Jadi, 131 derajat Fahrenheit sama dengan 55 derajat Celcius.

3. 96,8 derajat Fahrenhait berapa Celcius​? 

Jawab:

Diketahui:
  • T 0F =96,8

Ditanyakan:

  • T 0C...?

Penyelesaian:

T 0C = 5/9 (T 0F - 320)
         = 5/9 (96,80 - 320)
         = 5/9 . 64,80       
         = 36 0C
 
Jadi, 96,8 derajat Fahrenheit sama dengan 36 derajat Celcius.

4. 75 derajat Fahrenheit berapa derajat Celcius​? 

Jawab:

Diketahui:
  • T 0F =75

Ditanyakan:

  • T 0C...?

Penyelesaian:

T 0C = 5/9 (T 0F - 320)
         = 5/9 (750 - 320)
         = 5/9 . 430       
         = 23,88 atau 23,9 0C
 
Jadi, 75 derajat Fahrenheit sama dengan 23,9 derajat Celcius.

Kesimpulan

Jadi, suhu skala Fahrenheit (F) ke Celcius (C) dirumuskan T 0C = 5/9 (T 0F - 320), di mana (T 0C) adalah suhu dalam celcius dan (T 0F) adalah suhu dalam fahrenheit.
 
Gimana adik-adik, udah paham kan rumus Fahrenheit ke Celcius di atas? Jangan lupa lagi yah.
 
Sekian dulu materi kali ini, bagikan agar teman yang lain bisa membacanya. Terima kasih, semoga bermanfaat.
Rumus Fahrenheit (F) ke Celcius (C) dan Cara Menggunakannya Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Afdan Fisika

0 komentar:

Posting Komentar